Rapat Koordinasi Jejaring Pelayanan Kesehatan Provinsi Kalimantan Timur Tahun 2024

Dinas Kesehatan Provinsi Kalimantan Timur melalui Bidang Pelayanan Kesehatan, Seksi Pelayanan Kesehatan Rujukan, telah menggelar Rapat Koordinasi Jejaring Pelayanan Kesehatan di Maratua, Kabupaten Berau, pada 4 November 2024.Kegiatan ini dibuka secara daring oleh Kepala Bidang Pelayanan Kesehatan, dr. Ronny Setiawati, yang mewakili Kepala Dinas Kesehatan Provinsi Kaltim.

Acara ini dihadiri oleh perwakilan Dinas Kesehatan Kabupaten/Kota, rumah sakit, serta narasumber dari Kementerian Kesehatan RI dan Balai Pelatihan Kesehatan Provinsi Kaltim. Tujuan dari rapat ini adalah untuk memperkuat koordinasi dan sinergi antar fasilitas kesehatan di Kalimantan Timur agar pelayanan kesehatan semakin efektif, merata, dan tanggap terhadap kebutuhan masyarakat.

Pembahasan rapat mencakup pengembangan kapasitas dan sumber daya kesehatan, penguatan layanan prioritas, penerapan Kelas Rawat Inap Standar (KRIS), serta integrasi sistem informasi kesehatan. Dengan koordinasi ini, diharapkan seluruh fasilitas kesehatan dapat memenuhi standar pelayanan optimal dan memberikan kemudahan akses masyarakat terhadap layanan kesehatan berkualitas di seluruh provinsi.
Di akhir sambutannya, dr. Ronny Setiawati mengimbau seluruh peserta untuk memanfaatkan kegiatan ini sebagai sarana memperdalam pemahaman dan memperkuat jaringan antar fasilitas kesehatan, guna meningkatkan kualitas pelayanan kesehatan di Provinsi Kalimantan Timur.
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 

Gallery

DATA KOSONG