Tim keehatan Gabungan Sukses Mengawal Rangkaian Kegiatan HUT RI Ke-79 Hingga Selesai
Acara peringatan HUT ke-79 Republik Indonesia di Ibu Kota Nusantara (IKN) menjadi momen bersejarah, karena ini adalah pertama kalinya perayaan nasional tersebut di lakukan di lokasi baru yang direncanakan menjadi pusat pemerintahan Indonesia di masa depan. Kepala Dinas Kesehatan, menyampaikan apresiasi yang mendalam kepada seluruh tim kesehatan yang telah bertugas dengan dedikasi tinggi selama rangkaian acara tersebut termasuk yang bertugas di Stadion Palaran dan rangkaian yang digelar di Samarinda.
Kadiskes menyebutkan bahwa peran tim kesehatan sangat krusial dalam memastikan keselamatan dan kesehatan seluruh peserta acara, mulai dari tamu negara hingga masyarakat umum yang hadir. Pelayanan kesehatan yang sigap dan responsif menjadi salah satu faktor kesuksesan acara yang dihadiri ribuan orang ini. Kepala Dinas juga mengungkapkan rasa bangganya terhadap tim yang mampu menghadapi tantangan logistik dan operasional di lokasi baru seperti IKN.
Dengan terlaksananya acara ini, Kepala Dinas berharap bahwa momentum positif ini dapat terus dijaga, khususnya dalam pengembangan pelayanan kesehatan di Ibu Kota Nusantara. Selain itu, beliau juga menegaskan bahwa dedikasi dan kerja keras tim kesehatan tidak hanya menjadi kebanggaan daerah, tetapi juga kebanggaan nasional, mengingat pentingnya acara ini dalam sejarah Indonesia.